Kamis, 04 November 2010

Dasar Pemasaran (Segmentasi)

Untuk menyelesaikan tugas dasar pemasaran tentang analisa produk yang
beredar di masyarakat, kami mengambil salah satu objek analisa, yaitu
salah satu produk konsumsi yang diperuntukan untuk BALITA (BAwah LIma
TAhun) yaitu “Bubur Promina”.

Di Blog ini kami akan menjelaskan hasil analisa produk Bubur Promina
dari segi segmentasi pasar, fungsi atau kegunaan, kuantitas, kualitas,
serta garansi.

Kami akan menjelaskan satu-persatu.

Segmentasi pasar
Dari segi segmentasi pasar, produk “Bubur Promina” disegmentasikan
untuk para BALITA. Karena alat pencernaan BALITA masih belum cukup
mampu untuk mengolah makanan seperti nasi.

Fungsi/ Manfaat
Bubur Promina bermanfaat untuk memberikan asupan gizi makanan bagi
BALITA untuk pertumbuhan fisik dan otak.

Kualitas
Dari segi kualitas, bubur Promina sangat baik karena ini adalah salah
satu
faktor yang sangat berperan bagi perkembangan otak dan tubuh si
anak selain dari asupan ASI (Air Susu Ibu). Karena nutrisi yang
dikandungnya sangat bermanfaat.

Garansi
Dari segi garansi, mungkin tidak ada jaminan uang kembali atau jaminan
gizi kembali untuk produk ini. Tetapi produk Bubur Promina ini sudah
dinyatakan HALAL dan sudah melalui ujicoba BPOM RI.

Harga
Dari segi harga, Bubur Promina ini sengaja diperuntukan bagi
masyarakat yang berekonomi menengah ke atas.

Credits to:

Ahmad Nurhadi

Angga Setiawan

Iwan Setiawan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar